Video Clip American Football Dan Kenangan Masa SMA

Saturday, June 07, 2014


Akhirnya! Video klip dari band emo favorit saya ini hadir juga. Setelah 15 tahun dari rilisan album mereka yang berjudul sama seperti nama band mereka, American Football. Bercerita sedikit tentang band ini, saya pertama kali mendengarkan kira-kira saat saya kelas 2 SMA. Perkenalan pertama saya dengan musik midwest-emo atau twinkle-emo ini dimulai dari ketika saya menemukan band Empire! Empire! (I Was a Lonely Estate). Dan setelah band itu, saya jadi banyak menemukan band-band dengan musik sejenis, seperti The World Is a Beautiful Place & I Am No Longer Afraid to Die, Algernon Cadwallader hingga band-band dari era awal kemunculan musik tersebut seperti Mineral, Cap ‘n Jazz dan tentunya American Football. Dan dari semua itu, jujur, American Football lah yang sangat-sangat sering saya dengarkan. Dengan musik yang kalem dan lirik yang keren, mereka berhasil menjadi band favorit saya di masa SMA.

American-Football-Reunion-Shows
Dan sekarang hampir 5 tahun berlalu dari masa ketika saya mendengarkan American Football untuk pertama kalinya, video klip ini muncul. Memori saya langsung mundur ke belakang, ke tahun 2010. Dimana saya baru saja pindah kota dan pindah sekolah, bertemu teman-teman baru dan melakukan segala sesuatu hal dari awal lagi. Saya pergi ke sekolah baru tanpa punya teman satu orang pun. Tiap waktu istirahat datang, saya hanya berdiam di kelas, memakai headset dan mendengarkan American Football. Dan track yang paling sering saya dengarkan adalah track 'Never Meant'. Karena ketika saya pindah, saya harus berpisah dengan mantan kekasih saya waktu itu. Dan say… lah malah curhat. Maaf maaf.
Ya, jadi begitu. American Football mengingatkan saya pada masa-masa dimana saya merasa sendiri. Dan mendengarkan lagu mereka adalah semacam usaha eskapis saya dari kehidupan nyata yang menyebalkan. Entah kenapa, tiap mendengarkan mereka saya selalu merasa nyaman dan muncul perasaan tenang. Apalagi ketika mendengarkan lagu 'Stay Home'. Selain The Field Mice, Blink 182, The Stone Roses dan Motion City Soundtrack, American Football adalah soundtrack masa SMA saya.


**

Kembali ke video klip 'Never Meant' diatas. Ketika saya baru saja membuka youtube dan sedang menunggu buffer, yang ada dalam bayangan saya, pasti cerita dalam video klip ini tak akan jauh dari liriknya. Yaitu tentang cerita cinta yang tak berakhir dengan baik. Dan memang benar, video ini menceritakan tentang itu. Dan setting tempat video ini diambil tak jauh dari rumah yang menjadi cover dari album American Football itu sendiri.
Goodbyes
And the autumn night when we realized
We were falling out of love
(There were some things that were said that weren’t meant)
But we never did
Diawali dengan pertemuan tak sengaja antara seorang pria dan perempuan di sebuah record store (Saya suka pilihan Chris Strong untuk mengambil setting pertemuan ini di sebuah record store). Dan terdapat satu adegan klasik, mereka tak sengaja bertubrukan, foto-foto yang dipegang si perempuan terjatuh dan si pria membantu mengambilnya kemudian mereka berkenalan dan bla bla bla. Setengah dari seluruh durasi video menceritakan tentang mereka berdua yang terlihat senang dan bahagia. Hingga satu menit akhir video yang memperlihatkan mereka bertengkar dan si pria pergi.
Ah. Kenapa juga saya menceritakan jalannya video ini. Lebih baik kalian menontonnya sendiri. Dan jika kalian belum pernah mendengarkan American Football sebelumnya, track Never Meant ini adalah salah satu track perkenalan yang bagus.

You Might Also Like

0 comments

Subscribe